Mengenalkan Budaya Indonesia Melalui Internet
Internet merupakan sebuah jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan antara satu media elektronik dengan media lainnya. Jaringan komunikasi inilah yang akan mentransfer data secara tepat dan cepat melalui frekuensi tertentu dalam jangkauan global. Di e ra digital yang merupakan masa di mana informasi dapat disebarluaskan dengan mudah dan cepat menggunakan teknologi digital yang terhubung dengan saluran internet. Era digital yang terjadi sekarang merupakan bentuk adaptasi menuju era normal yang baru. Menuju dunia yang serba canggih tapi seni dan tradisi yang menjadi identitas bangsa Indonesia tidak boleh mati. Dari sisi budaya, di era digital yang serba canggih ini membuat semua generasi muda indonesia tidak boleh menutup mata. Kesempatan ini merupakan kesempatan emas yang sangat bisa dimanfaatkan untuk dapat memperkenalkan dan lebih melestarikan budaya yang sudah mulai padam. Tidak dapat kita pungkiri bahwa melalui medi...